Cover Letter

Mengapa Surat Lamaran Pekerjaan Diperlukan untuk Melamar Kerja?

melamar kerja

Surat lamaran pekerjaan sangat penting untuk lamaran kerja karena berfungsi sebagai alat komunikasi dan “menjual diri”, memudahkan HRD mengenali keunggulan pelamar kerja, dan masih banyak lagi. Masih penasaran kenapa kamu perlu bikin surat lamaran kerja agar bisa diterima bekerja? Baca artikel ini untuk tahu jawaban lengkapnya, yuk.

1. Permohonan Pekerjaan Secara Resmi

Surat lamaran kerja merupakan dokumen permohonan resmi yang menyatakan kamu mengajukan diri untuk mengisi posisi yang ditawarkan perusahaan. Selain itu, juga menunjukkan harapan kamu agar mendapatkan kesempatan mengikuti proses rekrutmen sehingga bisa bekerja pada posisi yang kamu lamar.

2. Sebagai Alat Komunikasi dan “Menjual Diri”

Sebagai pelamar kerja, kamu nggak bisa serta merta mengajak rekruter untuk bertemu dan ngobrol mengenai dirimu beserta keahlianmu. Itulah sebabnya, kamu membutuhkan “alat komunikasi” yang memungkinkan kamu bisa “menjual diri”. Nah, salah satu alat tersebut ya dengan membuat surat lamaran kerja.

Di dalam surat ini, kamu bisa memperkenalkan diri, menjelaskan ketertarikan kamu pada lowongan pekerjaan yang tersedia, dan kenapa kamu cocok dengan posisi tersebut. Bahkan, kamu bisa memberikan informasi detail mengenai latar belakang pendidikan, keahlian, pengalaman, dan prestasi yang pernah kamu raih.

3. Untuk Menunjukkan First Impression

melamar kerja first impression

Menciptakan first impression atau kesan pertama merupakan hal penting dalam proses rekrutmen kerja. Sebab, kesan pertama yang baik dan meninggalkan kesan mendalam bisa menjadi nilai tambah yang membuat HRD tertarik kepadamu.

Bagaimana caranya? Ya, kamu bisa menjelaskan beberapa pencapaian yang relevan dan sesuai dengan posisi yang kamu lamar. Misalnya kamu melamar sebagai SEO Specialist. Lalu di dalam surat lamaran kerja kamu menjelaskan beberapa strategi SEO yang sudah kamu terapkan beserta hasilnya. Cara ini tentu akan memperbesar peluang HRD melirik kamu sebagai kandidat potensial.

4. Mencerminkan Keterampilan Menulis Pelamar

Kamu sudah tahu belum, kalau kemampuan menyampaikan informasi dalam bentuk tulisan bisa menjadi nilai tambah saat mencari kerja lho. Sebab, kemampuan ini nantinya berhubungan dengan pembuatan laporan hasil kerja dan materi presentasi. Itu sebabnya, cukup banyak perusahaan yang mensyaratkan pelamar kerja mengirimkan surat lamaran kerja.

Jadi, bagaimana? Ya, kamu harus menunjukkan kalau kamu terampil menyampaikan informasi secara tertulis yang mudah dipahami. Jika perlu, lakukan riset terlebih dahulu cara menulis surat lamaran kerja yang baik, benar, dan menarik. Kemudian, tuliskan kemampuan dan keunggulanmu dibandingkan kandidat lain secara jelas, singkat, dan nggak bertele-tele.

Semakin menarik tulisanmu, semakin besar peluangmu mendapatkan pekerjaan impian. Apalagi kalau kamu bisa mengarahkan rekruter untuk membaca dokumen lainnya yang kamu lampirkan.

5. Mempermudah HRD dalam Menyeleksi Pelamar Terbaik

interview bersama HRD

Surat lamaran kerja merupakan dokumen yang pertama kali HRD lihat ketika menyeleksi kandidat pelamar kerja. Masalahnya, perusahaan bisa menerima ratusan bahkan ribuan surat lamaran saat membuka lowongan pekerjaan. Sulit lho menyeleksi surat yang jumlahnya banyak secara manual.

Untuk mengatasi hal ini, banyak perusahaan yang sudah menggunakan software atau sistem ATS. Tujuannya, untuk mempercepat proses seleksi dan bisa segera menemukan kandidat yang paling sesuai dengan posisi yang tersedia.

Kalau kamu ingin punya peluang yang lebih baik untuk bisa lolos sampai ke tahap wawancara, buatlah surat lamaran kerja dengan poin-poin yang jelas sehingga mudah terbaca pada sistem ATS.

Dari 5 poin di atas, kamu sudah dapat gambaran jelas, kan, kenapa kamu perlu membuat surat lamaran kerja sebaik mungkin? Ya memang, tujuannya agar kamu bisa diterima bekerja. Nah, supaya surat lamaran kerja buatanmu bisa membuat HRD tertarik, cari tahu tipsnya di sini yuk: Tips Membuat Surat Lamaran Kerja yang Profesional.