Contoh Soal & Pembahasan (BUMN)

Download Gratis PDF Bank Soal BUMN TKD dan Core Values (AKHLAK) 2023

Rekrutmen Bersama BUMN 2023 telah memasuki masa Tes Kemampuan Dasar (TKD) dan Core Values (AKHLAK) yang berlangsung pada tanggal 12-20 Juni 2023. Sebagai pendaftar tentunya membutuhkan latihan-latihan soal untuk bahan belajar agar semakin lancar dalam pengerjaan tes TKD dan AKHLAK BUMN. Dalam seleksi Rekrutmen Bersama BUMN 2023, tes TKD digunakan untuk menguji kemampuan logika kandidat, numerik, verbal, dan pengetahuan umum. Sedangkan tes Core Values (AKHLAK) bertujuan untuk menguji pemahaman kandidat terhadap nilai-nilai yang menjadi acuan dalam berperilaku di lingkungan BUMN.

Berikut adalah contoh-contoh soal yang diujikan dalam tes TKD dan Core Values (AKHLAK) pada Rekrutmen Bersama BUMN 2023.

1. Kapal : Nahkoda = Pesawat : …

A. Terbang

B. Pilot 

C. Pramugari

D. Navigator

E. Udara

Jawaban: B

Cek pembahasannya di sini!

2. … berhubungan dengan nasi, sebagaimana air berhubungan dengan …

A. Sendok – botol

B. Piring – gelas

C. Beras – Kopi

D. Makan – Nasi

E. Minum – makan

Jawaban: B

Cek pembahasannya di sini!

3. Substansi = …

A. Nyata

B. Fakta

C. Maksud

D. Inti

E. Isi

Jawaban: D

Cek pembahasannya di sini!

4. Parsial >< …

A. Internal

B. Eksternal

C. Komunal

D. Komuniter

E. Konflik

Jawaban: C

Cek pembahasannya di sini!

5. 10, 12, 24, 26, 52, 54, 108, …

A. 112

B. 216

C. 110

D. 124

E. 214

Jawaban: C

Cek pembahasannya di sini!

6. Siswa kelas 3 baru naik ke kelas 4 jika sudah lulus ujian perkalian. Dani dan Seno adalah siswa kelas 4.

A. Dani dan Seno pasti mampu mengerjakan ujian perkalian

B. Seno tidak lulus ujian perkalian

C. Dani tidak lulus ujian perkalian

D. Dani dan seno belum tentu mampu mengerjakan ujian perkalian

E. Dani lebih pandai dari pada Seno.

Jawaban: A

Cek pembahasannya di sini!

7. Nilai rata-rata lima siswa adalah 22. Bila nilai A, B, C, dan D masing-masing 20, 25, 15, dan 25. Berapakah nilai E?

A. 30

B. 25

C. 17

D. 15

E. 10

Jawaban: B

Cek pembahasannya di sini!

8. Dalam pemilihan ketua kelas VI, perolehan suara Ahmad tidak kurang dari Conie dan tidak lebih dari Eka. Perolehan suara Beta sama dengan Ahmad dan tidak lebih dari Eka. Perolehan suara Dody tidak lebih dari Beta dan kurang dari Conie. Siapakah yang terpilih sebagai ketua kelas?

A. Ahmad 

B. Conie

C. Eka

D. Dody

E. Beta

Jawaban: C

Cek pembahasannya di sini!

9. “Memegang teguh kepercayaan yang diberikan” merupakan isi dari AKHLAK …

A. Adaptif

B. Amanah

C. Kompeten

D. Kolaboratif

E. Loyal

Jawaban: B

Cek pembahasannya di sini!

10. Manakah susunan arti AKHLAK yang benar?

A. Amanah, Harmonis, Loyal, Kompeten, Adaptif dan Kolaboratif

B. Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Akhlak dan Kolaboratif

C. Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif

D. Amanah, Kekompakan, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kerja

E. Amanah, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif, Kompeten

Jawaban: C

Cek pembahasannya di sini!

Temukan pembahasan lengkapnya dan dapatkan ribuan bank soal lainnya yang bisa kamu download secara gratis sebagai bahan pembelajaran tes TKD dan AKHLAK BUMN 2023 melalui link berikut. 

Download Gratis PDF Bank Soal BUMN TKD dan Core Values (AKHLAK) 2023 

Kamu juga bisa mendapatkan akses gratis mengikuti Tryout BUMN dan CPNS melalui aplikasi Atma. Tersedia 6.000+ bank soal BUMN dan CPNS, dapatkan rapor dan ranking secara real time, webinar persiapan lolos BUMN dan CPNS, serta hadiah saldo GoPay hingga ratusan ribu. Download aplikasi Atma sekarang!