HR Insight

Mengenal Payroll Sebagai Sistem Gaji Karyawan dan Prosesnya

payroll

Payroll adalah sistem penggajian karyawan, mulai dari tahap perhitungan komponen gaji (gaji pokok, tunjangan, uang makan, uang lembur, dan sebagainya) hingga pembayaran gaji pada jangka waktu yang sudah ditentukan, misalnya pembayaran gaji mingguan, bulanan, dan sebagainya. Yuk, kenali manfaat payroll, waktu gajian payroll, metode dan contoh perhitungan payroll karyawan dalam artikel Atma ini.

Manfaat Payroll

Penerapan sistem payroll dalam proses penggajian karyawan akan memudahkan perusahaan. Berikut beberapa manfaat payroll:

1. Proses Penggajian Karyawan Lebih Efisien dan Hemat Waktu

Sistem payroll akan bekerja secara otomatis menghitung semua komponen yang mempengaruhi gaji, seperti absensi, lembur, nominal gaji pokok, tunjangan jabatan, tunjangan transportasi, kompensasi, reimbursement, bonus, asuransi, potongan pajak, denda, dan sebagainya. Jadi ketika tiba waktunya pembayaran gaji, kerja tim HR atau bagian administrasi bisa lebih efisien dan hemat waktu tanpa perlu menghitung gaji tiap karyawan satu persatu. 

2. Laporan Perincian Gajian untuk Karyawan Lebih Detail

Sistem payroll memungkinkan karyawan mendapatkan rincian detail terkait laporan gaji setiap bulan yang mereka terima. Karyawan jadi lebih jelas berapa potongan pajak dan BPJS, uang lembur, uang makan, bonus, insentif, hingga gaji bersih yang mereka terima

3. Akurat dan Transparan

Hasil perhitungan gaji menggunakan sistem payroll lebih transparan, akurat, dan cepat karena semua data yang berhubungan dengan gaji bisa ditampilkan pada slip gaji.

4. Perhitungan Pajak Lebih Jelas dan Mudah

Sistem payroll bisa pula secara otomatis menghitung potongan pajak karyawan, yaitu PPh 21, sehingga gaji yang diterima karyawan sudah bersih setelah dipotong pajak. Di akhir tahun tersedia formulir jumlah potongan pajak yang telah dilakukan. Formulir ini akan memudahkan karyawan melakukan pelaporan pajak.

5. Memudahkan Proses Analisis Laporan Keuangan Terkait Pengeluaran Gaji

Penggunaan sistem payroll memungkinkan tim HRD mendapatkan laporan keuangan yang berhubungan dengan pengeluaran gaji dengan lebih cepat. Laporan pengeluaran ini nantinya bisa dianalisis untuk melihat kesesuaian pengeluaran gaji pada periode tertentu, jumlah karyawan yang produktif, bahkan jumlah cuti masing-masing karyawan.

Lama Proses dan Waktu Gajian Payroll

Untuk lama proses dan waktu gajian payroll bisa ditentukan oleh perusahaan atau berdasarkan kesepakatan antara perusahaan dengan karyawan. Itu sebabnya, ada perusahaan yang melakukan pembayaran gaji pada awal bulan, tengah bulan, bahkan akhir bulan. 

Umumnya, perusahaan memilih gajian di tanggal 25 setiap bulan. Namun ada juga perusahaan yang membayarkan gaji lebih awal (antara tanggal 20 hingga tanggal 23 setiap bulan) atau malah di akhir bulan, misalnya di tanggal 27 setiap bulan.

Bagaimana jika tanggal gajian jatuh pada hari libur? Untuk hal ini, ada beberapa opsi yang bisa dipilih oleh perusahaan:

  1. Pembayaran gaji dimajukan satu hari sebelum hari libur.
  2. Pembayaran gaji dimundurkan satu hari setelah hari libur
  3. Pembayaran gaji sudah ditentukan pada awal kesepakatan perjanjian kerja, misalnya jika tanggal gajian jatuh pada hari libur, maka pembayaran gaji dilakukan lebih awal dan pada tanggal yang paling dekat dengan tanggal gajian.

Sistem penggajian menggunakan payroll akan membantu perusahaan dalam proses perhitungan gaji karyawan. Sehingga lebih efektif dan efisien. Simak contoh perhitungannya berikut ini yuk: Contoh Perhitungan Payroll Gaji Karyawan